** Firman Tuhan: 1 Samuel 17:33  **
"Tetapi Saul berkata kepada Daud: "Tidak mungkin engkau dapat menghadapi orang Filistin itu untuk melawan dia, sebab engkau masih muda, sedang dia sejak dari masa mudanya telah menjadi prajurit." 


       Kisah pertempuran Daud melawan Goliat bukan sesuatu yang baru bagi mayoritas orang Kristen. Kebanyakan orang tentu sudah mendengar kisah kehebatan Daud, yang mengalahkan jagoan Filistin itu dalam hitungan detik. Kisah kepahlawanan Daud pun menempati daftar teratas dalam kisah-kisah Alkitab yang saya sukai. Sosok yang masih muda, sempat diremehkan oleh saudara-saudaranya, termasuk diremehkan oleh raja Saul, tetapi semuanya itu tak mengurungkan niat Daud untuk maju ke medan pertempuran.

        "Tidak mungkin engkau dapat menghadapi orang Filistin itu untuk melawan dia." Perkataan ini meluncur dari mulut Saul, raja Israel saat itu. Perkataan yang segera disusul dengan pernyataan Saul bahwa pengalaman Goliat jauh lebih unggul dari anak Isai itu. Namun, perkataan Saul tak melemahkan iman Daud. Ia segera bersaksi mengenai pengalaman pribadinya ketika menggembalakan kambing domba milik ayahnya. Daud pun menutup percakapan hari itu dengan keyakinan akan penyertaan Allah (1 Samuel 17:37). Saul yang tak lagi punya alas an untuk melemahkan semangat Daud, akhirnya hanya bisa berkata, "Pergilah! Tuhan menyertai engkau."

       Memang tak enak jika ada orang meremehkan atau kurang yakin dengan kemampuan kita. Perkataan "tidak mungkin" berpotensi melemahkan keyakinan, pengharapan, bahkan iman kita. Apalagi ketika perkataan tersebut disampaikan oleh orang-orang yang dekat dengan kita. 


Dalam kondisi demikian, kita perlu tetap memandang 
kepada Allah dan meyakini penyertaan-Nya. 

--------------------------------------------------------------


**  Scripture: 1 Samuel 17:33  **
"And Saul said to David, Thou art not able to go against this Philistine to fight with him: for thou art but a youth, and he a man of war from his youth." 


       The story of David and Goliath battle is not something new for the majority of Christians. Most people have heard the story of the greatness of David, who defeated the Philistine hero in a matter of seconds. Epic David also occupy the top list in the stories of the Bible that I like. A figure that is still young, was underestimated by his brothers, including underrated by King Saul, but all it did not deter David to go forward into battle.

        
"No way you can deal Philistine to fight him." These words out of his mouth Saul, king of Israel at that time. Words were immediately followed by the statement Saul that Goliath experience far superior to the son of Jesse. However, the words of Saul did not weaken the faith of David. He immediately testify about his personal experience when tending the flock of his father. David was closed conversation that day with confidence in the presence of God (1 Samuel 17:37). Saul, who no longer have a reason to weaken the spirit of David, finally could say, "Go! The Lord is with you."

       
It's not bad if people underestimate or less confident with our ability. The word "impossible" has the potential to weaken the faith, hope, even our faith. Especially when those words delivered by people who are close to us. 



 In such circumstances, we need to keep looking to God 
and believe in His inclusion.

Free Template Blogger collection template Hot Deals SEO

0 komentar:

Song